JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

PKS Soal Calon Pendamping Anies: Siapapun Asal Bisa Bantu Kemenangan

Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan jamu makan siang bersama tim kecil Koalisi Perubahan di Rumah Makan Pagi Sore Jakarta pada, Jumat (18/11/2022) / tempo.co
   

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Juru bicara PKS Muhammad Kholid mengatakan, bakal calon wakil presiden (Bacawapres) yang akan dicalonkan untuk mendampingi Anies, harus bisa membantu kemenangan.

“Bagi PKS, bakal calon wakil presiden harus menjadi faktor nilai tambah kemenangan,” kata Kholid saat dihubungi, Kamis (26/1/2023).

Lebih lanjut, Kholid menjelaskan, partainya akan bersikap rasional dan adil soal penentuan bakal cawapres 2024 yang akan diusung.

Kholid menyampaikan, pembahasan tim kecil koalisi perubahan sudah berjalan cukup intensif dan mendalam. Ketiga partai, yakni PKS, Demokrat, dan Nasdem, sudah punya pertimbangan dan pandangan yang dibahas bersama.

Baca Juga :  TPN Ganjar-Mahfud Masih Optimis MK Terima Gugatan Sengketa Pilpres, Ini Alasannya

“Prinsipnya, PKS setuju untuk mendukung siapa pun yang terbaik yang paling besar peluangnya untuk memenangkan Pilpres 2024,” ujar Kholid.

Dia mengatakan Ketua Majelis Syuro PKS akan menentapkan hasil musyawarah sebagaimana yang sudah dimandatkan sesuai keputusan Musyawarah Majelis Syuro soal capres cawapres.

“Terkait deklarasi dukungan, DPP PKS menunggu arahan dari Ketua Majelis Syuro PKS, Habib Dr. Salim Segaf Al-Jufrie. DPP PKS sebagai pelaksana tugas dari amanat Majelis Syuro akan taat dan patuh menjalankan keputusan Majelis Syuro,” Ujar Kholid.

Baca Juga :  Tak Terkejut Putusan MK, Cak Imin: Bukti Bahwa MK Tak Cukup Kuat untuk Hambat Pelemahan Demokrasi

Tak hanya itu, Kholid berharap pada masyarakat, terutama keluarga besar PKS untuk bersabar dalam menunggu keputusan resmi dari pimpinan soal deklarasi capres dan cawapres di Pilpres 2024 yang disiapkan untuk Koalisi Perubahan.

www.tempo.co

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com