JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Semarang

PWI Jateng, Surakarta dan DIY Gagas UKW “Joglosemar” Bersama PT Semen Gresik di Tahun 2023

   

 

SEMARANG, JOGLOSEMARNEWS.COM Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Tengah bersama PT Semen Gresik sukses menggelar Uji Kompetensi Wartawan (UKW) angkatan ke-36 yang berakhir Jumat (9/12) di Gedung Prof Dr Muladi SH, Menara Universitas Semarang (USM).

Seluruh peserta yang terdiri atas satu kelompok wartawan utama dan dua kelompok muda, 100 persen dinyatakan kompeten oleh tiga penguji yaitu Amir Machmud NS, Hudono, dan Widiyartono.

Pascakerjasama ini, PWI Jateng dan Semen Gresik menggagas diselenggarakannya UKW dengan ratusan peserta dari Jogja, Solo, dan Semarang (Joglosemar) tahun 2023 mendatang.

Agenda UKW dengan target minimal 150 wartawan sebagai peserta, melibatkan PWI Jateng, PWI Surakarta, dan PWI DI Yogyakarta. Rencananya event ”kolosal” dan pertama kali di Indonesia itu, akan digelar di Yogyakarta tahun 2023 mendatang.

Ketua PWI Jateng Amir Machmud NS menjelaskan, setelah bersinergi Semen Gresik sebanyak enam kali dalam gelaran UKW, pihaknya mengkreasi kerja sama ini.

Pertama, sinergi dalam orientasi kewartawanan sebagai proses mendapatkan keanggotaan PWI. Kedua, menginisiasi UKW Joglosemar dengan jumlah peserta yang lebih banyak.

”Kegiatan ini di-support penuh oleh Semen Gresik. Dalam UKW Joglosemar nanti, motor penggeraknya tetap dari PWI Jateng, dan kami berkolaborasi dengan PWI DIY dan PWI Surakarta. Ini juga menjadi sikap dari tiga daerah. Harapan kami juga menjadi pilot project dalam konteks sinergi,” ujar Amir usai acara penutupan UKW di USM.

Menurut Amir, penyelenggaraan UKW PWI Jateng sudah mendapatkan pengakuan dari PWI Pusat. Sebagai program unggulan, UKW memiliki misi mulia, yaitu membentuk wartawan unggul secara teknis, dan mumpuni secara etis.

Di bagian lain, Ketua PWI DIY Hudono yang menjadi penguji UKW, menyambut gembira atas bakal terselenggaranya UKW Joglosemar. Dia memang mengapresiasi program UKW PWI Jateng yang dinilainya luar biasa, baik dari segi kualitas peserta, maupun sinergitas dengan berbagai mitra kerja.

”Jika kami terlibat dalam UKW Joglosemar, tentu itu sesuatu yang heboh dan bisa menjadi role model,” kata Hudono.

Hal senada disampaikan Ketua PWI Surakarta Anas Syahirul yang juga mengapresiasi gagasan UKW Joglosemar tahun depan. Menurutnya, ide cemerlang ini bakal direspons dengan menyosialisasikan pada para wartawan yang belum mengikuti UKW.

”Saya kira ini brilian ya, efektif, dan efisien. Tapi jauh yang lebih penting adalah semangat kolaboratif,” kata Anas.

 

Lebih Gayeng

Sementara itu, Senior Manager Komunikasi dan CSR PT Semen Gresik Dharma Sunyata mengatakan, pihaknya mendukung segala bentuk inovasi terkait penyelenggaraan UKW, salah satunya UKW Joglosemar.

”Ketika kami bertemu ketua PWI Jateng dan DIY, kenapa tidak sekalian saja kita gelar bersama-sama? Ada Jateng, Yogya, dan Solo. Akhirnya muncul gagasan UKW Joglosemar dan kami support. Pelaksanaan nantinya tentu akan lebih gayeng, dan gaungnya jauh lebih luas,” kata Dharma didampingi Manager Institutional Relations Yeni Indah Lestari.

Dharma mengapresiasi pelaksanaan UKW di USM yang menurutnya berkualitas dengan ditandai kompetennya semua peserta. Dia berharap, kegiatan tersebut berlanjut karena UKW sangat penting sebagai bahan evaluasi kemampuan SDM wartawan.

Salah satu peserta UKW utama, Ilham Ardha Saputra menyatakan bersyukur bisa melewati UKW ini dengan baik dan dinyatakan kompeten. Dia ingin UKW ke depan dikemas lebih menarik,semisal di lokasi wisata.

Sebagai upaya memotivasi peserta, Semen Gresik menyerahkan penghargaan kepada tiga peserta wartawan muda yang dinilai mampu menulis berita yang layak siar. Ketiga peserta UKW yang meraih juara I-III, masing-masing Ari Sunandar, Wahyu Triatmaja, dan Issatul Hani’ah. (ASA)

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com