JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

Jokowi Minta Daerah Segera Gelar Tes Covid-19 Secara Massif

Presiden Joko Widodo. Foto: Tempo.co
ย ย ย 

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM  –
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendorong pemerintah daerah segera melakukan tes Covid-19 secara massif guna memetakan persebaran virus mematikan tersebut.

“Yang pertama saya ingin menekankan kepada seluruh provinsi Kabupaten/Kota mengenai pentingnya pengujian sampel secara masif,” kata Jokowi saat membuka rapat terbatas membahas laporan mingguan Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19, melalui teleconferensi, Senin (20/4/2020).

Baca Juga :  AHY: Kalau Kita Masih di Koalisi Perubahan, Hancur

Selain pengujian secara masif, Jokowi mengatakan dua hal penting yang harus dilakukan adalah pelacakan yang progresif terhadap para pasien yang positif terpapar dan isolasi pasien terpapar Covid-19 dengan ketat.

“Tiga hal ini yang terus ditekankan kepada daerah,” kata Jokowi.

Baca Juga :  Besok Batas Akhir Permohonan Gugatan Sengketa Pemilu di MK, TPN Ganjar-Mahfud Siap Daftar Susul Tim AMIN

Untuk mengurangi penyebaran, Jokowi juga mendukung langkah konsultasi medis yang memanfaatkan teknologi.

Cara telemedicine ini diyakininya efektif mengurangi pertemuan antar orang, dan memaksimalkan upaya social dan physical distancing yang diimbau pemerintah.

“Ini terus ditingkatkan jumlahnya sehingga kontak antara pasien dan dokter bisa dikurangi,” ujarnya.

www.tempo.co

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com