JOGLOSEMARNEWS.COM Edukasi Kesehatan

Sering Muncul Pertanyaan, Apa Wanita Sedang Haid Boleh Divaksin Covid-19, Ini Jawabannya

Peserta vaksinasi massal di Terminal Tipe A Giri Adipura Krisak Selogiri Wonogiri. Joglosemarnews.com/Aris Arianto
   

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM — Pemerintah terus menggencarkan program vaksinasi Covid-19 untuk seluruh rakyat Indonesia.

Tujuan dari pemberian vaksin Covid-19 ini tak lain agar semua warga negara Indonesia terlindung dari keganasan virus corona yang masih merajalela.

Seiring berjalannya program vaksi ini, muncul beberapa pertanyaan tentang kondisi seseorang yang boleh divaksin. Salah satunya, bolehkan seorang wanita yang sedang datang bulan atau haid di vaksin Covid-19?

Baca Juga :  Meminimalisir Dampak Risiko Sakit Kritis, Saatnya Miliki Asuransi Ini

Menjawab hal tersebut, Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi menuturkan bahwa vaksinasi tetap bisa dilaksanakan meski seseorang sedang haid. Asalkan suhu badannya tak lebih dari 37,5 derajat celcius.

Dikutip dari laman instagram indonesiabaik.id, beberapa gejala yang dialami wanita saat menstruasi yaitu lemas, sakit kepala, perut nyeri dan kram, serta mual dan kembung. Untuk itu jika ada keluhan lain selain haid, maka vaksinasi bisa ditunda hingga keluhan hilang.

Baca Juga :  Perlancar BAB dengan 5 Minuman Ini

Nyeri pada saat haid ini hanya akan terjadi pada hari pertama hingga ketiga menstruasi. Oleh karena itu, sebaiknya minum paracetamol saat tubuh demam, pegal-pegal atau menggigil saat vaksinasi.

Kemudian hindari menekan, memijit, atau menggosok bagian tubuh bekas suntikan. Saat selesai vaksinasi pertama, sebaiknya pilih jenis vaksin dan dosis yang sama pada vaksinasi yang kedua.

www.tempo.co

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com