JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Alhamdulillah, Pasar Krisak Selogiri Akhirnya Diresmikan

Pasar
Peresmian Pasar Krisak Selogiri Wonogiri. Joglosemarnews.com/Aris Arianto
   

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Akhirnya Pasar Krisak Selogiri Wonogiri diresmikan, Jumat (29/12/2023).

Sebelumnya Pasar Krisak Selogiri selesai direvitalisasi dengan anggaran Rp 5 miliar. Pasar tradisional yang kini tampil lebih representatif itu diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar dan para pedagang yang sehari-hari mengais rejeki.

“Revitalisasi pasar sebagai komitmen kami untuk mendorong masyarakat lebih maju, mandiri dan sejahtera,” ungkap Wabup Wonogiri Setyo Sukarno saat meresmikan Pasar Krisak Selogiri.

Peresmian pasar yang sebelumnya sempat disidak Bupati Wonogiri Joko Sutopo karena lambannya penanganan ditandai dengan pengguntingan untaian melati dan pemotongan tumpeng oleh Wabup Wonogiri Setyo Sukarno. Potongan tumpeng diserahkan kepada H Sunadi Ali Mustofa selaku ketua Paguyuban Pedagang Pasar Krisak.

Baca Juga :  Tips Menjelajahi Eksotisme Pantai Paranggupito, Destinasi Healing Murah Meriah di Wonogiri

Menurut Wabup Wonogiri Setyo Sukarno, Pemkab Wonogiri tahun ini mengucurkan dana APBD sebesar Rp 10 miliar untuk membangun kembali Pasar Krisak dan Pasar Kecamatan Ngadirojo.

“Alhamdulillah Pasar Ngadirojo sudah selesai beberapa waktu lalu dan kini sudah bisa dimanfaatkan para pedagang,” jelas Wabup Wonogiri Setyo Sukarno.

Baca Juga :  Berapa Harga Raket Yonex Astrox 99?Kok Sampai Dicuri di Mlokomanis Wetan Ngadirojo Wonogiri

Kepada para pedagang Wabup Wonogiri Setyo Sukarno minta agar keindahan, kerapian serta kebersihan pasar ini terus dijaga. Pihaknya optimis ketika pusat jual beli termasuk pasar tradisional tampil bersih dan rapi akan banyak menarik perhatian pengunjung yang akhirnya menguntungkan pedagang.

Ketua Paguyuban Pedagang Pasar Krisak Sunadi Ali Mustofa menyampaikan apresiasi kepada Pemkab Wonogiri karena sudah mewujudkan pasar tradisional yang indah, bagus dan bersih. Aris Arianto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com