JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

Woro-woro! Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 31 Resmi Dibuka. Ini Panduan Pendaftarannya

Ilustrasi kartu prakerja. Foto: prakerja.go.id
   

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM Kabar gembira bagi masyarakat, karena mulai Sabtu (28/5/2022), pendaftaran Program Kartu Prakerja gelombang 31 resmi dibuka.

Pembukaan pendaftaran tersebut diumumkan melalui akun instagram resmi @prakerja.go.id.

“Yuk yuk yuk langsung klik ‘Gabung Gelombang’ di dashboard kamu! Buat yang belum beruntung gas langsung daftar!” tulis akun tersebut, Sabtu (28/5/2022).

Baca Juga :  Panen Reaksi Kontra, Gerindra Tepis Isu Penambahan Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Bagaimana cara mendaftarkan diri dalam program tersebut, seperti ini panduannya.

  1. Buka laman dashboard.prakerja.go.id/daftar.
  2. Masukkan nama lengkap, email dan kata sandi. Klik ‘Daftar’.
  3. Lakukan verifikasi dengan membuka notifikasi pada email.
  4. Jika sudah terverifikasi, login menggunakan alamat email dan password yang telah didaftarkan pada laman dashboard.prakerja.go.id.
  5. Masuk ke dashboard, kemudian verifikasi KTP dan KK.
  6. Lengkapi data diri dan unggah foto KTP dan swafoto Anda.
  7. Verifikasi nomor telepon, lalu klik ‘Kirim’.
  8. Isi deklarasi survei.
  9. Terakhir, ikuti tes motivasi dan kemampuan dasar untuk bisa mengikuti seleksi gelombang dan tunggu pengumuman hasilnya.

    www.tempo.co

Baca Juga :  Khofifah Ngaku Masih jadi Kader PKB, Ketua DPP: Di Pemenangan Pileg dan Pilpres Saja Absen
  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com