JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

Ditanya Cak Imin Tips Agar Bisa Banjir Proyek,  Gibran: Sebelum Saya Menjabat Walikota Lebih Besar

Calon wakil presiden nomor urut 1, Muhaimin Iskandar saat memberikan pemaparan pada debat perdana calon wakil presiden untuk pemilu 2024 di Jakarta Conventiom Center (JCC), Jakarta, Jumat (22/12/2023). Debat cawapres kali ini mengangkat tema soal ekonomi kerakyatan dan digital, keuangan, investasi, pajak, perdagangan, pengelolaan APBN-APBD, infrastruktur, dan perkotaan | tempo.co
   

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM –  Debat Cawapres 2024 di Jakarta Convention Centre, Jumat (22/12/2023) sempat memanas, terutama saat sesi tanya jawab antar Cawapres.  Saat itu,  Muhaimin (Cawapres 1)  bertanya, bagaimana tips kota yang dipimpin Gibran Rakabuming Raka (Cawapres 2) itu bisa banjir proyek.

Menjawab pertanyaan itu, Gibran menyebut bahwa jumlah anggaran untuk membangun sejumlah proyek di Solo justru lebih besar sebelum dia menjabat sebagai Walikota Solo.

“Saya jelaskan ya sekarang, Indonesia itu sudah memulai yang namanya pemerataan pembangunan yang dibangun bukan hanya Solo saja. 53 persen investasi kita sudah ada di luar Jawa,” ujar Gibran.

Gibran mengklaim,  jumlah anggaran yang digelontorkan untuk proyek di Solo lebih banyak sebelum dia menjabat sebagai walikota.

Baca Juga :  Ide Presidential Club, Dahnil Anzar Yakin Prabowo Mampu Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

“Kalau kita ingin fair ya Gus, jumlah anggaran (untuk proyek) yang digelontorkan ke Solo sebelum saya jadi wali kota itu lebih besar. Saya tahulah ini arah pertanyaannya ke mana,” katanya.

Gibran menyebut, semestinya yang dilihat bukan hanya bangunan fisiknya saja, tapi dampak yang dirasakan masyarakat.

“Bangun masjid menggunakan CSR dari Abu Dhabi, impact-nya apa? UMKM kita sekarang melesat. Wisata melesat kemarin waktu Idul Fitri kunjungan wisatawan ke Solo melebihi Yogya. Itu impact-nya, lalu kita lihat kita punya Kebun Binatang Solo Safari tidak pakai APBN, masjid tidak pakai APBN,” katanya.

Baca Juga :  Buruknya Pilpres 2024 Diharapkan Tidak Dikloning di Pilkada

Gibran menambahkan, pemerataan pembangunan tidak hanya terjadi di Solo, tetapi juga di seluruh Indonesia.

“Kita lihat Gus, jadi tidak melihat ini dia anak emas dan pemerataan pembangunan itu sudah terjadi di mana-mana bukan hanya di Solo dan itu fakta lho Gus,” ucap Gibran.

Debat cawapres malam ini merupakan debat kedua dari lima rangkaian debat yang sudah dijadwalkan KPU dalam menghadapi Pilpres 2024. Dalam debat kali ini, ketiga pasangan calon seluruhnya hadir. Mereka adalah pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, dan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. 

www.tempo.co

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com