JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

Dapur Kotor, Restoran Ini Dipaksa Tutup Sementara

Wikipedia
   

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Pemerintah Malaysia sangat memperhatikan faktor kebersihan. Buktinya, hanya karena dapur kotor, Kementerian Kesehatan wilayah Penang menutup sebuah restoran terkenal selama dua pekan.

Hal itu terjadi di restoran yang biasa menjual nasi briyani di Kota Lebuh Chulia, Penang. Dikutip dari asiaone.com, Senin (15/7/2019), tutupnya restoran itu atas permintaan Kementerian Kesehatan wilayah Penang.

Pasalnya, di kawasan dapur ditemukan bangkai tikus dan kadal di area dapur restoran itu. Kementerian Kesehatan mengatakan pada 10 Juli 2019 petugas pemeriksa menemukan makanan disiapkan dalam sebuah area yang tidak bersih.

Baca Juga :  Dituduh Catut Nama Dosen Malaysia, Ini Bantahan Dekan UNAS

Atas temuan itu, Kementerian Kesehatan Penang pun menerbitkan surat perintah penutupan restoran hingga 23 Juli 2019 agar pihak pemilik dan pengelola restoran membersihkan area pengolahan makanan mereka.

Perintah itu diterbitkan berdasarkan pada undang – undang makanan 1983 section 11.

Tim pemeriksa dari Kementerian Kesehatan Penang rencananya akan kembali ke restoran itu lagi tiga hari setelah surat perintah penutupan diterbitkan.

Baca Juga :  Demi Ungkap Pelanggaran Pilpres 2024, Masyarakat Sipil Desak Pengadilan Rakyat

Jika tim pemeriksa puas dengan kondisi restoran setelah dibersihkan, maka restoran yang namanya tidak dipublikasi itu boleh beroperasi kembali.

Restoran yang ditutup itu sangat terkenal di kalangan turis. Keberadaan restoran tersebut bahkan telah mendorong pertumbuhan pedagang makanan lokal di sepanjang jalan tempat restoran itu berada.

Dengan ditutupnya sementara restoran itu, maka ini adalah peristiwa kedua restoran diperintahkan ditutup oleh otoritas Kementerian Kesehatan. Peristiwa perintah penutupan restoran yang pertama dilakukan pada Juli tahun lalu.

www.tempo.co

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com