JOGLOSEMARNEWS.COM Sport

Juventus Umumkan Cristiano Ronaldo Sudah Sembuh dari Covid-19 Usai Jalani Karantina selama 19 Hari

Pesepakbola Cristiano Ronaldo. Foto: Instagram/@cristiano
   

JOGLOSEMARNEWS.COM Pesepakbola Portugal Cristiano Ronaldo dinyatakan telah sembuh dari Covid-19. Kabar tersebut diumumkan oleh manajemen timnya, Juventus, melalui situs resmi mereka, Jumat (30/10/2020).

Disebutkan bahwa Ronaldo telah menjalani tes swab dan hasilnya menunjukkan negatif virus corona. Ronaldo pun sudah diizinkan keluar rumah usai menjalani karantina selama 19 hari.

Cristiano Ronaldo menjalani pemeriksaan tes swab untuk Covid-19. Tes tersebut memberikan hasil negatif. Karena itu, pemain telah dinyatakan pulih setelah 19 hari dan tidak lagi menjalani isolasi rumah,” tulis pernyataan manajemen klub.

Meski hasil tes swab telah menunjukkan negatif, namun mantan bintang Manchester United itu tetap harus menjalani pemeriksaan kesehatan sebelum dapat kembali membela timnya.

Ronaldo diharapkan dapat menjalani pemeriksaan kesehatan itu pada Sabtu (31/10/2020) hari ini, dengan harapan ia bisa kembali diturunkan dalam laga lanjutan Liga Italia dan memperkuat Juventus melawan Spezia pada Minggu (1/11/2020).

Sesuai dengan protokol kesehatan yang diterapkan UEFA, pemain yang baru sembuh dari Covid-19 wajib dinyatakan bebas dari virus corona paling lambat 24 jam sebelum pertandingan.

Karena itu, pelatih Juventus, Andrea Pirlo, sempat menyatakan bahwa timnya sudah siap dengan kemungkinan terburuk dan mengaku akan memaksimalkan pemain yang ada untuk mengantisipasi absennya Ronaldo.

“Pertama kita tunggu dulu hasilnya, baru setelah itu kita lihat apa yang akan dilakukan. Sementara kami akan mengandalkan para pemain yang tersedia dulu,” kata mantan kapten Timnas Italia tersebut.

Ronaldo dinyatakan terinfeksi virus corona dan positif Covid-19 setelah membela Timnas Portugal pada 13 Oktober 2020 lalu. Selama menjalani karantina, Ronaldo telah melewatkan empat kali pertandingan Juventus, yang membuat timnya terlihat kurang bertenaga.

Dalam empat laga tanpa Ronaldo, Juventus hanya mampu meraih satu kali kemenangan, dua kali imbang, dan satu kali kalah. Juventus sempat menang 2-0 saat melawan Dynamo Kiev, namun juga kalah 0-2 saat menghadapi Barcelona. Liputan 6

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com