SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Keberhasilan timnas Futsal meraih perak di ajang olahraga multievent Sea Games 2022 di Vietnam turut membawa angin kebanggaan untuk Sragen.
Ya, dua atlet futsal asal Sragen turut menjadi bagian skuad timnas yang berlaga di ajang olahraga antar negara se-Asia Tenggara tersebut.
Selain Nizar, ada nama Guntur Sulistyo Ariwibowo (25). Player andalan timnas itu diketahui berasal dari Desa Karangjati, Kalijambe, Sragen.
Saat ditemui usai menerima bonus dari KONI Sragen, Rabu (25/5/2022), Guntur juga mengaku tak menyangka bisa masuk timnas dan turut menjadi pengantar meraih perak di ajang sekelas Sea Games.
Ia mengatakan sebenarnya mengawali karier dari latihan sepakbola di lapangan besar. Sempat menimba ilmu di belajar sekolah sepak bola (SSB) Bonanza Solo, Guntur kemudian masuk skuad Persis Junior.
Namun ketika duduk di bangku kuliah, ia mulai beralih haluan. Saat kariernya di bola mulai tak jelas, Guntur pun memutuskan menekuni futsal.
Berkat ketekunan berlatih futsal, akhirnya mengantarnya mulai dilirik beberapa klub futsal profesional dari berbagai kota di seluruh Indonesia.
Seiring populernya olahraga futsal, namanya juga meroket akhirnya dipanggil timnas dan berlaga di Piala AFF. Kemudian berlanjut masuk skuad Sea Games yang baru saja berakhir manis untuk timnas dengan memboyong medali perak.
”Saya hijrah ke futsal tahun 2016 saat sepakbola saya mulai berantakan. Alhamdulillah, saya bisa menikmati hasil dari futsal,” paparnya sumringah.
Bersama Nizar Narayuddin, Guntur mendapat sambutan hangat setiba di Sragen usai meraih perak.
- Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
- Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
- Redaksi :[email protected]
- Kontak : [email protected]