JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Profil dan Biodata Syabda Perkasa Belawa, Pemain Berdarah Sragen yang Jadi Penentu Kemenangan Thomas Cup Indonesia!

Syabda Perkasa Belawa. Foto/PB Djarum

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Laga penentuan juara grup A penyisihan Piala Thomas 2022 yang berakhir Rabu (11/5/2022) malam melambungkan nama pebulutangkis muda, Syabda Perkasa Belawa.

Pemain muda berusia 20 tahun itu sukses menjadi pahlawan penentu kemenangan Indonesia 3-2 atas Tim Thomas Korea Selatan.

Baca Juga :  Promo Spesial Radja Tengkleng Sragen Selama Ramadhan: Buka Bersama Dapat Kupon Hadiah dan Gratis Takjil

Syabda langsung dielu-elukan dan menjadi viral. Meski berperingkat 636 BWF, Syabda mampu menjawab kepercayaan tampil perdana dengan menyumbang poin krusial yang menentukan Indonesia menjadi juara Grup A.

Lantas siapa Syabda Perkasa Belawa?

Syabda Perkasa adalah pemain bulutangkis jebolan PB Djarum Kudus. Berbekal permainan menawan dan sering menjuarai event junior, ia mendapat kans masuk Pelatnas PBSI tahun 2018.

Baca Juga :  Kisah Nyata, Manager Syabda Perkasa Belawa Selamat dari Kecelakaan Maut di Tol Pemalang Batang, Berikut Ceritanya

Di Pelatnas, ia bergabung bersama beberapa nama pemain muda seperti Alwi Farhan, Bobby Setiabudi, Christian Adinata, Chico Aura Dwi Wardoyo dan beberapa nama lainnya.

Halaman selanjutnya »

Halaman :  1 2 Tampilkan semua
  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com