JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Karanganyar

Diikuti Pembalap Nasional, Berikut Hasil Lengkap Kejuaraan Balap Sepeda Tour de Lawu 2018

Rombongan peserta balap sepeda Tour de Lawu dilepas Sekda, Minggu (25/2/2018). Foto/Wardoyo
   
Rombongan peserta balap sepeda Tour de Lawu dilepas Sekda, Minggu (25/2/2018). Foto/Wardoyo

KARANGANYAR–  Sebanyak 57 pebalap sepeda ambil bagian dalam kejuaraan balap sepeda yang digelar di Karanganyar.  Balap sepeda yang digelar dalam rangka HUT DPRD Karanganyar ke 67  tersebut, dilepas Sekretaris daerah (Sekda)  Karanganyar, Samsi, Minggu (24/02/2018).

Selain diikuti pebalap lokal, kejuaraan balap sepeda ini, juga diikuti sejumlah pebalap nasional, seperti Warseno, Hendra Wijaya,  Edy Purnomo.

Kejuaraan balap sepeda tersebut menempuh jarak lebih dari 40 kilometer, dengan start awal di depan Pasar Sibedil, Jaten, Papahan ke Selatan menuju  Matesih, Sekipan Tawangmangu,  melalui jalan baru sebelum akhirnya finish di Cemoro Kandang.

Medan yang cukup berat, berupa tanjakan dan tikungan tajam, menjadi tantangan tersendiri bagi para peserta.

Ketua Ikatan Sepeda Sport Indonesia (ISSI) Karanganyar, Heriyono, mengatakan, rute Tour de Lawu 2018, di ikuti pebalap sepeda dari Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, Kalimanatan Selatan.

“ Kejuaraan ini merupakan pertama kali digelar. Kami berharap, kejuaraan ini dapat digelar secara rutin,” kata Heriyono.

Sementara itu,  untuk kelas  Man Open Nasional,  pembalap sepeda Woro Fitriyanto, menjadi peserta pertama yang memasuki garis finish, dengan catatan waktu 1.29’ 22”.

Disusul Andriyan dengan waktu 1.30’ 17”, Abdul Sholeh  1.30’ 17”, Delton 1.30’ 39” serta disusul pembalap asal Karanganyar, Warseno dengan catatan waktu, 1.34’45”.

Sedangkan untuk  kelas Man Open Jateng, finish pertama  oleh Woro dengan catatan waktu 1.29’ 22”, disusul Dellon denan waktu 1.30’39” serta finish ketiga ditempati  Galih dengan catatan waktu 1.35’ 40”.  Wardoyo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com