JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

DCT Wonogiri, 4 Parpol Tak Miliki Caleg di Pileg 2024

Simulasi pemungutan suara Pilkada Wonogiri / foto ilustrasi / JSNews. Aris Arianto
   

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Ini dia daftar calon tetap alias DCT Wonogiri. DCT Wonogiri ini dikeluarkan untuk kepentingan Pemilu 2024 khususnya Pileg 2024 memperebutkan kursi DPRD Wonogiri.

Untuk diketahui pada DCT Wonogiri tersebut sebanyak 4 parpol tidak memiliki caleg atau calon anggota legislatif.

Sementara jika dibandingkan dengan DCS Pileg Wonogiri, DCT Wonogiri kali ini tidak terdapat perbedaan signifikan.

Berdasarkan data yang diperoleh dari KPU Wonogiri, total, ada 423 caleg yang masuk dalam DCT Wonogiri. Mereka akan memperebutkan 50 kursi legislatif di DPRD Wonogiri.

Ketua KPU Wonogiri Satya Graha mengatakan, dari 18 partai politik (parpol) di Wonogiri, empat partai di Wonogiri tak memiliki caleg. Yakni PBB, PKN, Hanura, dan Garuda.

Baca Juga :  Sensasi Gurih Garengpung Goreng, Kuliner Ekstrim dari Wonogiri

Jumlah caleg partai lainnya meliputi PKB 50 caleg, Partai Gerindra 49 caleg, PDI Perjuangan 50 caleg, Partai Golkar 50 caleg, Partai Nasdem 50 caleg, Partai Buruh lima caleg.

Selanjutnya Partai Gelora 10 caleg, PKS 50 caleg, PAN 50 caleg, Partai Demokrat 40 caleg, PSI dua Caleg, Perindo delapan caleg, PPP tujuh caleg dan Partai Ummat dua caleg.

Ketua KPU Wonogiri Satya Graha menuturkan pihaknya menetapkan DCT Wonogiri di kantor KPU tersebut, Jumat (3/11) malam.

”Untuk keterwakilan caleg perempuan sudah memenuhi syarat semua,” ungkap Ketua KPU Wonogiri Satya Graha.

Baca Juga :  Unik Menarik, Refleksi Jadi Tradisi Dongkrak Kualitas Pembelajaran

Menurut Ketua KPU Wonogiri Satya Graha, ada beberapa perubahan dari DCS ke DCT. Namun, perubahan itu hanya perubahan kecil.

Hanya perubahan tanda baca seperti titik koma, di penulisan gelar.

“Itu juga sudah melalui beberapa proses checking teman-teman partai,” ujar Ketua KPU Wonogiri Satya Graha.

Setelah DCT Wonogiri ditetapkan, sudah tidak dimungkinkan lagi ada perubahan. Dia menyontohkan, meskipun ada caleg yang meninggal, namanya akan tetap tercantum di DCT. Caleg juga tidak bisa mengundurkan diri.

”Tahapannya setelah ini kampanye. Kampanye jadwalnya 28 November 2023 sampai dengan 10 Februari 2024,” beber Ketua KPU Wonogiri Satya Graha. Aris Arianto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com