JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Solo

Prabowo Subianto Dukung Gibran-Teguh dalam Pilkada Solo 2020

Gibran Rakabumung Raka (dua dari kiri) bersama Teguh Prakosa (paling kanan) dan Ketua DPC Gerindra Solo, Ardianto Kuswinarno (paling kiri) saat akan berangkat menjemput rekomendasi dukungan Calon Wali Kota Solo dari DPP Gerindra ke Semarang,Senin (3/8/2020). Foto: JSNews/Prihatsari
   

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto mendukung pasangan Gibran-Teguh dalam Pilwakot Solo 2020. Dukungan tersebut diturunkan melalui DPD Gerindra Jateng, Senin (3/8/2020).

Ketua DPC Gerindra Solo, Ardianto Kuswinarno mengatakan, surat rekomendasi dukungan kepada Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa resmi diturunkan Senin (3/8/2020). Dirinya bersama pasangan Gibran-Teguh mengambil langsung surat rekomendasi tersebut ke Semarang.

Baca Juga :  Soal Duet Dico dan Raffi Ahmad Jadi Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jateng, Juliyatmono: Semua Mungkin

“Banyak yang mempertanyakan sikap politik kami yang adem ayem. Karena memang sejak awal kami mendukung Gibran. Dan sekarang rekomendasi sudah resmi turun,” paparnya.

Dengan turunnya surat resmi rekomendasi dukungan tersebut, lanjut Ardianto, dirinya bersama seluruh simpatisan siap mengamankan suara untuk mendukung pasangan Gibran-Teguh.

“Kami akan menggerakkan seluruh simpatisan. Termasuk anggota legislatif baik yang lolos maupun yang tidak untuk mengamankan suara di wilayahnya masing-masing. Setidaknya kami akan mengamankan 25 ribu suara dan bisa lebih,” imbuhnya.

Baca Juga :  Sindir Pihak yang Tak Mau Diajak Kerja Sama, Prabowo: Kalau Mau Jadi Penonton di Pinggir Jalan, Jangan Ganggu

Sementara itu, Gibran mengaku dukungan dari Gerindra kali ini menambah kekuatan politik untuk memenangkan kontestasi ajang Pilwakot Solo 2020.

“Yang pasti rekomendasi ini memberikan tambahan kekuatan politik untuk menang. Perlu saya garis bawahi, kerjasama ini untuk kepentingan warga Solo dan kemajuan Kota Solo,” tukasnya. Prihatsari

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com